Jumat, Maret 14, 2025
BerandaNasionalSatgas TMMD ke-123 Kodim 1712/Sarmi dan Warga Mulai Pembukaan Lahan Ketahanan Pangan...

Satgas TMMD ke-123 Kodim 1712/Sarmi dan Warga Mulai Pembukaan Lahan Ketahanan Pangan di Kp. Podena

SARMI – Anggota Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1712/Sarmi bersama warga Kampung Podena, Distrik Bonggo, Kabupaten Sarmi, Papua, memulai pembukaan lahan ketahanan pangan. Senin (3/3/2025).

Kegiatan ini dipimpin oleh Dan SSK, Lettu Inf Sudarno, dan diikuti oleh anggota Satgas TMMD, yaitu Serma Ivan Diyawan, Pelda Suwaryo, dan Serka Tri Widayat.

Pembukaan lahan ketahanan pangan ini bertujuan untuk meningkatkan ketersediaan pangan dan memperkuat ketahanan pangan di Kampung Podena. Dengan demikian, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah mendapatkan pangan yang cukup dan seimbang.

“Kami berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Kampung Podena dan dapat meningkatkan kualitas hidup mereka,” kata Lettu Inf Sudarno.

Dengan kegiatan ini, Satgas TMMD ke-123 Kodim 1712/Sarmi dan warga Kampung Podena menunjukkan kerja sama yang baik dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membangun ketahanan pangan yang lebih baik.(*)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments