SARMI – Satgas TMMD ke-123 Kodim 1712/Sarmi bersama warga Kampung Podena, Distrik Bonggo, Kabupaten Sarmi, Papua, melakukan kegiatan gotong royong dengan melakukan pengecatan kusen pintu dan jendela pada gereja di Kampung Podena. Senin (10/3/2025).
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kontribusi Satgas TMMD 123 Kodim 1712/Sarmi terhadap masyarakat setempat, serta untuk mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat.
Pembangunan gereja itu merupakan salah satu dari sejumlah program yang direncanakan dalam rangka mendukung kebutuhan spiritual dan sosial masyarakat setempat.
Gereja yang dibangun di kawasan strategis Kampung tersebut, akan menjadi tempat peribadatan bagi umat Kristiani yang ada di sekitar Kampung.
Dengan kegiatan gotong royong ini, diharapkan dapat meningkatkan kebersamaan dan kegotongroyongan antara warga masyarakat dan Satgas TMMD 123 Kodim 1712/Sarmi, serta dapat memperindah dan memperawat gereja sebagai tempat ibadah.