SARMI – Satgas TMMD ke-123 Kodim 1712/Sarmi yang dipimpin oleh Lettu Inf Sudarno (DAN SSK) bersama aparat Polsek Bonggo kembali melaksanakan kegiatan sasaran non fisik dengan memberikan penyuluhan tentang bahaya Narkoba kepada warga Kampung Podena, Distrik Bonggo, Kabupaten Sarmi, Papua. Senini (3/3/2025).
Penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang bahaya Narkoba dan dampaknya terhadap kesehatan, sosial, dan ekonomi. Dengan demikian, diharapkan masyarakat dapat terhindar dari pengaruh Narkoba dan dapat hidup sehat dan produktif.
“Kami berharap bahwa penyuluhan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Kampung Podena dan dapat membantu mereka untuk terhindar dari bahaya Narkoba,” kata Lettu Inf Sudarno.
Dengan kegiatan ini, Satgas TMMD ke-123 Kodim 1712/Sarmi dan Polsek Bonggo berkomitmen untuk terus mendukung upaya pencegahan dan pemberantasan Narkoba di Kabupaten Sarmi. (*)